Panduan Keamanan Singkat

Artikel ini memperkenalkan aturan dasar tentang keamanan kamu saat online maupun offline. Ini adalah bacaan singkat yang menjelaskan dasar-dasar perlindungan diri, terutama jika kamu tinggal di lingkungan yang tidak ramah terhadap gay. Untuk informasi lebih lanjut tentang keamanan, silakan merujuk ke artikel terkait di bagian Kesehatan, Keselamatan & Privasi dalam FAQ Hornet.

Keamanan Online

Perlu diingat bahwa memiliki profil di platform sosial dan kencan online dapat membuat kamu menjadi target bagi penipu dan pelaku kejahatan. Oleh karena itu, kami menyarankan kamu untuk tidak pernah memberikan informasi pribadi atau keuangan kepada orang yang tidak sepenuhnya kamu percayai. Hal ini penting terutama jika kamu tinggal di negara atau wilayah di mana orang LGBTQ menghadapi persekusi atau memiliki tingkat kejahatan yang tinggi. Jika ini relevan dengan situasi kamu, kami menyarankan kamu untuk menjaga profil tetap serahasia mungkin serta hanya membagikan foto (terutama yang bersifat pribadi) dan informasi personal kepada orang yang benar-benar kamu percayai.

Keamanan Offline

Jika kamu akan melakukan kencan offline, pastikan kamu mengenal orang tersebut terlebih dahulu, verifikasi apakah kamu berbicara dengan orang sungguhan. Kamu dapat melakukannya dengan menggunakan Hornet Live atau 1:1 video, ini akan membantu kamu memastikan orang yang ada di foto profil adalah orang di balik profil tersebut. Kami sarankan agar kencan pertama kamu dilakukan pada siang hari di tempat umum yang ramai. Kami juga menyarankan agar kamu tidak membawa barang-barang berharga dan memiliki rencana pelarian jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Sebaiknya beri tahu teman-teman ke mana kamu akan pergi dan minta mereka untuk mengecek kamu pada waktu yang ditentukan (atur sinyal atau kata rahasia yang dapat membantu teman kamu mengerti jika sesuatu yang tidak diinginkan terjadi). Jangan lupa untuk membagikan lokasi kamu dengan seorang teman sehingga ia selalu tahu di mana kamu berada.

Keamanan Akun

Jangan remehkan betapa pentingnya menjaga akun pribadimu, termasuk informasi dan foto personal di dalamnya, agar tetap aman. Dengan kata lain, pastikan kamu memilih kata sandi yang sangat kuat dan jangan pernah menggunakan informasi yang mudah ditebak (nama, nama belakang, tanggal lahir, alamat rumah, dll.), gunakan kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka, dan simbol untuk membuat kata sandi yang lebih aman. Perkuat keamanan akunmu dengan mengatur kode PIN atau mengaktifkan Face ID saat mengakses Hornet di ponsel. Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan untuk log out dari aplikasi setiap kali selesai menggunakannya agar data pribadi dan percakapanmu tetap aman.

Kencan Seks

Seksualitas adalah bagian penting dari budaya gay, tetapi kamu harus memahami semua risiko yang terkait dengan kencan seks buta, terutama di negara atau wilayah di mana orang gay menghadapi persekusi. Kami sangat menyarankan agar kamu berbicara terlebih dahulu dengan orang yang akan kamu temui, sehingga kamu tahu lebih dari cukup informasi mengenai mereka. Lakukan panggilan video dengan orang tersebut untuk memastikan mereka orang sungguhan. Luangkan waktu untuk mengenali area yang akan kamu kunjungi dan pastikan tempat tersebut cukup aman. Berhati-hatilah saat menerima makanan, minuman, atau zat apa pun dari seseorang yang belum benar-benar kamu kenal.

Penipuan

Penipuan online bisa disebut sebagai pembajakan di abad ke-21. Dalam beberapa tahun terakhir, para penipu semakin aktif di dunia digital. Aturan emasnya sederhana: jika sesuatu terlihat terlalu bagus untuk menjadi kenyataan, kemungkinan besar itu adalah penipuan, dan kamu sebaiknya tidak tertipu.

Ingat:

  • Tidak ada hadiah besar yang diberikan secara cuma-cuma secara online, apalagi jika tidak diumumkan secara luas di media.
  • Jangan pernah mentransfer uang atau memberikan informasi pribadi maupun keuangan kepada orang asing, tidak peduli seberapa menyedihkan cerita yang mereka sampaikan.
  • Jika kamu ingin bertukar konten seksual atau bertemu seseorang, pastikan mereka sudah cukup umur secara hukum. Di sebagian besar negara, batasnya adalah 18 tahun.
  • Jika seseorang dengan penampilan seperti model menghubungimu, verifikasi dulu apakah dia benar-benar sungguhan, setidaknya dengan mencari fotonya di Google.
  • Jika seseorang langsung memintamu beralih ke aplikasi perpesanan lain dalam pesan pertama, itu kemungkinan besar adalah penipuan.
  • Jangan membeli konten seksual secara online karena bisa membuatmu bermasalah dengan hukum. Ada platform sosial yang memperbolehkan hal ini, tetapi ingat bahwa tetap saja bisa ilegal di negara tempat kamu tinggal.

Kami menyarankan kamu untuk membaca Panduan Kesadaran Spam dan Penipuan Hornet.

Tujuan kami bukan untuk menakut-nakuti, tetapi untuk mengingatkanmu agar selalu waspada demi keselamatan diri sendiri. Meskipun bertemu dengan penipu atau pelaku kejahatan secara online sangat jarang terjadi, kami tetap menyarankan agar kamu selalu berhati-hati.

Jika kamu ingin mengetahui lebih lanjut tentang hal ini, silakan hubungi kami di feedback@hornet.com. Pastikan untuk menyertakan ID Akun kamu agar kami dapat melacak akunmu. ID Akun terletak di profilmu, di bagian atas tengah layar, dan dimulai dengan simbol “@”.

Back to all topics

Quantcast